Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat Badan

Foto: iStock

Jakarta - Sedang diet buat turunkan berat badan? Anda harus olahraga dan konsumsi makanan sehat. Namun, beberapa hal ini bisa bikin diet Anda gagal.

Perlu dilakukan secara rutin, menjalani pola hidup sehat serta olahraga teratur menjadi kunci utama. Kesalahan diet yang kecil dapat menyebabkan naiknya berat badan. Sayangnya, kesalahan ini sering dilakukan banyak orang tanpa sadar. 

Dikutip dalam NDTV (24/07) ini kesalahan yang perlu dihindari saat sedang mencoba turunkan berat badan.

1. Olahraga tanpa memperhatikan makanan sehat

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: GettyImages

Jika Anda berpikir berolahraga adalah satu-satunya jawaban untuk turunkan berat badan, sepertinya Anda salah. Berolahraga dan konsumsi makanan yang tidak sehat tentu hasilnya akan tidak maksimal. Yang diperlukan adalah menikamti makanan dengan diet seimbang dan sehat.

Olahraga dapat memberikan manfaat untuk sistem metabolisme dan kekebalan tubuh. Mengonsumsi makanan manis dan tinggi karbohidrat akan menyebabkan Anda mudah lelah, timbulnya rasa malas dan peradangan sehingga membuat bertambah berat badan.

2. Tidak sarapan

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: ilustrasi/thinkstock

Sarapan diyakini menjadi waktu makan yang paling penting. Waktu makan ini dapat membantu Anda memulai metabolisme dan membuat Anda bersemangat sepanjang hari. Sarapan dengan makanan tinggi protein juga dapat memastikan timbangan Anda tak naik. 

Kalau tidak sarapan, saat makan siang Anda akan makan secara berlebihan dan keinginan ngemil yang tinggi.


3. Tidak konsumsi lemak

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: iStock

Berlawanan dengan diet yang sedang populer saat ini, tubuh kita tetap membutuhkan lemak yang sehat. Lemak sehat dapat meningkaykan metabolisme di dalam tubuh. Lemak ini bisa Anda dapatkan dalam minyak zaitun, minyak kelapa hingga kacang almond.

4. Mengonsumsi produk berlabel 'diet'

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: iStock

Di pasaran, ada banyak produk yang dijual sebagai 'makanan sehat' atau 'rendah karbohidrat' dan bahkan makanan 'tanpa lemak'. Padahal makanan berlabel diet ini mengandung lemak dan tinggi akan gula serta sodium yang jika dikonsumsi secara berlebih justru bisa meningkatkan bobot Anda. 

Untuk itu, sebaiknya pilih makanan sehat dan segar seperti buah dan sayuran segar.

5. Minum alkohol

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: Istock

Jika ingin menurunkan berat badan, pastikan Anda tidak mengonsumsi minuman yang mengandung alkohol. Minum alkohol dapat berefek domino. Ketika minum sekali, nafsu makan akan meningkat. Jadi pada dasarnya, Anda mengonsumsi alkohol dapat berdampak pada peningkatkan berat badan dan makan berlebihan terutama untuk makan-makanan yang gurih seperti keripik dan gorengan.

6. Terlalu banyak makan makanan sehat

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: iStock

Makanan sehat tentu menjadi pilihan yang tepat, namun jangan berlebihan. Meskipun itu adalah makanan bergizi, tetapi ketika sudah dimakan terlalu banyak kemungkinan besar dapat meningkatkan berat badan.

Apapun yang Anda konsumsi sebaiknya tetap perhatikan porsi. Dan minum air putih dengan cukup.

7. Sering 'kelaparan'

Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat BadanFoto: Istimewa

Jika Anda sering menahan makan dan sering merasa lapar ini akan membuat diet Anda justru gagal. Ketika Anda tidak memiliki cukup kalori di dalam tubuh, laju metabolisme Anda akan melambat secara signifikan dan menyebabkan tubuh membakar kalori lebih lambat dari sebelumnya.

0 Response to "Hati-hati Ya, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Gagal Turunkan Berat Badan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel